Bantu Pemda, TNI AL Siapkan KRI Soeharso Sebagai Depo Isi Ulang Oksigen

Surabaya (IndonesiaMandiri) – “Seperti yang disampaikan oleh Komandan KRI tadi, generator oksigen yang dimiliki KRI dr. Soeharso ini bisa memproduksi

Kasal Laksamana TNI Yudo Margono bersama Gubernur Jatim Khofifah meninjau KRI Soeharso
Surabaya
 (IndonesiaMandiri) – “Seperti yang disampaikan oleh Komandan KRI tadi, generator oksigen yang dimiliki KRI dr. Soeharso ini bisa memproduksi oksigen untuk tabung oksigen ukuran 6000 liter sebanyak 25 tabung per 24 jam. Kemudian yang ukuran 1500 liter itu bisa 65 tabung per 24 jam,“ jelas Kepala Staf TNI AL/Kasal Laksamana TNI Yudo Margono.

Adanya Kapal Bantu Rumah Sakit  KRI dr. Soeharso-990 dari TNI AL dibawah operasi Satuan Kapal Bantu Koarmada II, bisa dijadikan depo isi ulang oksigen bagi masyarakat penderita Covid-19 yang membutuhkan. Hal ini dipastikan langsung oleh Kasal didampingi Panglima Koarmada II Laksda TNI Iwan Isnurwanto saat meninjau proses pengisian tabung-tabung dengan ukuran berbeda (22/7).

Saat Kasal mengunjungi KRI dr/ Soeharso, sekaligus ada penyerahan secara simbolis tabung oksigen kepada Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, sebagai tanda Koarmada II secara resmi memulai pelayanan pengisian ulang oksigen gratis guna membantu masyarakat.

“Kita akan buka (counter) selama 24 jam non stop sehingga memudahkan masyarakat sewaktu-waktu membutuhkan segera suplai oksigen secara gratis. Adanya counter juga mengurangi kesulitan masyarakat untuk mencapai akses jika langsung menuju KRI dr.Soeharso. Diharapkan hal ini bisa membantu kelangkaan oksigen yang terjadi di masyarakat saat ini,” tambah Kasal.

TNI AL secara resmi membuka layanan isi ulang oksigen bagi masyarakat Jawa Timur
Tidak tertutup kemungkinan, tambah Kasal, TNI AL akan mengirim kapal perang lainnya melalui unsur gelar, untuk membantu suplai oksigen bagi masyarakat maritim yang berada di pulau-pulau. Namun  saat ini TNI AL fokus pada masyarakat di Jawa Timur yang lebih banyak membutuhkan bantuan oksigen.

Komandan KRI Soeharso Letkol Laut (P) Choirul Arif menambahkan, nantinya tabung-tabung oksigen yang kosong akan diangkat menggunakan crane ke atas lambung kapal, lalu digeser ke ruang central oksigen. Setelah diisi ulang,tabung tersebut diturunkan kembali ke dermaga dengan crane, sehingga memudahkan distribusinya untuk ditaruh ke lokasi yang mudah dijangkau masyarakat (ma).

Nama

Advertorial,13,Alutsista,261,Arsip,87,Artikel,2,ATHG,394,Bela Negara,343,Bencana Alam,1,Berita Duka,3,Bilateral,15,Bisnis,135,Budaya,4,Covid-19,22,Daerah,4,Ekonomi dan Bisnis,192,Ekonomi Politik,4,Ekraf,23,Energi,1,Footer,3,Gaya Hidup,70,Gotong Royong,2,Hankam,1,Hidup Sehat,133,Hipertensi,6,Internasional,498,IPTEK,19,Jendela Nusantara,243,Kata Bijak,7,Kegiatan Sosial,3,Kode Etik,1,Lingkungan,343,Literasi,2,Logika Berfikir,11,Maritim,5,Militer,62,Obat Alami,6,Olahraga,32,Opini,12,Pahlawan Kemerdekaan,2,Pariwisata,10,Pendapat,2,Pendidikan,10,Pesona Nusantara,440,Politik,1,Ragam,318,Sastra Budaya,7,SDA,8,SDM,425,Sehat,55,Sejarah,28,Seni Budaya,11,Sosial Budaya,2,Sosok,12,Tani Darat,123,Tani Laut,94,Teras Indonesia,531,TNI-POLRI,17,Transportasi,217,UMKM,3,Wacana,2,Wawancara,4,Wisata,11,
ltr
item
INDONESIA MANDIRI | Berita Indonesia Mandiri: Bantu Pemda, TNI AL Siapkan KRI Soeharso Sebagai Depo Isi Ulang Oksigen
Bantu Pemda, TNI AL Siapkan KRI Soeharso Sebagai Depo Isi Ulang Oksigen
Surabaya (IndonesiaMandiri) – “Seperti yang disampaikan oleh Komandan KRI tadi, generator oksigen yang dimiliki KRI dr. Soeharso ini bisa memproduksi
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh_zMERaadjlNw-siTI4b571gFv31GsU0BsJEOaOfaSxPx2-vWBf0-F6io_nNRZns93yoEno1yoIsSmU6gk9DfaeXtQ5rqBcFMAWqDVnwaquCZ1b0wd6y3TVxDe1KM4R5h2S5KNA6fQV8Q/w400-h266/oksigen_suharso2.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh_zMERaadjlNw-siTI4b571gFv31GsU0BsJEOaOfaSxPx2-vWBf0-F6io_nNRZns93yoEno1yoIsSmU6gk9DfaeXtQ5rqBcFMAWqDVnwaquCZ1b0wd6y3TVxDe1KM4R5h2S5KNA6fQV8Q/s72-w400-c-h266/oksigen_suharso2.jpg
INDONESIA MANDIRI | Berita Indonesia Mandiri
https://www.indonesiamandiri.web.id/2021/07/bantu-pemda-tni-al-siapkan-kri-soeharso.html
https://www.indonesiamandiri.web.id/
https://www.indonesiamandiri.web.id/
https://www.indonesiamandiri.web.id/2021/07/bantu-pemda-tni-al-siapkan-kri-soeharso.html
true
8310179826723655374
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy