Nilai Tukar Usaha Petani Alami Kenaikan Di Awal 2021

Jakarta (IndonesiaMandiri) – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Nilai Tukar Petani (NTP) pada Januari 2021 mencapai 103,26 atau naik 0,01 persen, ji

Sektor pertanian, utamanya hortikultura, terus menunjukkan pertumbuhan yang bagus
Jakarta (IndonesiaMandiri) – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Nilai Tukar Petani (NTP) pada Januari 2021 mencapai 103,26 atau naik 0,01 persen, jika dibanding NTP pada bulan sebelumnya. Kenaikan ini terjadi karena indeks harga diterima petani (It) naik sebesar 0,45 persen atau lebih tinggi dari kenaikan indeks harga dibayar petani (Ib) yang hanya sebesar 0,44 persen.

"Indeks yang diterima petani meningkat 0,45 persen sementara yang dibayarkan meningkat 0,44," ujar Kepala BPS Suhariyanto dalam siaran persnya (1/2). Sebelumnya pada Desember 2020, nilai NTP juga naik hingga 103,25, dengan subsektor tanaman hortikultura sebesar 1,01 persen. Ini terjadi karena indeks yang diterima petani di sektor tersebut hingga 1,34 persen, sedangkan indeks dibayarkan hanya 0,33 persen.

"Adapun komoditas yang mempengaruhi kenaikan indeks yang diterima petani hortikultura sebelumnya adalah cabai rawit, cabai merah, tomat, kol, kubis, wortel, kentang, jeruk dan cabai hijau," katanya. Sebagai informasi, NTP adalah perbandingan harga yang diterima petani terhadap indeks harga yang dibayar petani. NTP merupakan indikator untuk melihat kemampuan atau daya beli petani di perdesaan.

 NTP juga menunjukkan daya tukar dari produk pertanian dengan barang dan jasa yang dikonsumsi maupun untuk biaya produksi. Petani tergolong sejahtera jika NTP di atas 100. Sementara itu, nilai tukar usaha pertanian (NTUP) yang merupakan perbandingan antara indeks harga yang diterima petani dengan indeks biaya produksi dan penambahan barang modal pada Januari 2021 juga mengalami kenaikan sebesar 0,01 persen atau sebesar 104,01 jika dibanding NTUP pada bulan sebelumnya.

Mengenai hal ini, Kepala Biro Humas dan Informasi Publik Kementan, Kuntoro Boga Andri menambahkan, produksi pertanian sejauh ini terus mengalami pertumbuhan positif, meski Indonesia tengah dilanda pandemi Covid 19 berkepanjangan. "Kementan berkomitmen akan terus bekerja keras meningkatkan produksi pertanian, juga meningkatkan kesejahteraan para petani," jelasnya (ma).

Nama

Advertorial,13,Alutsista,261,Arsip,87,Artikel,2,ATHG,394,Bela Negara,343,Bencana Alam,1,Berita Duka,3,Bilateral,15,Bisnis,135,Budaya,4,Covid-19,22,Daerah,4,Ekonomi dan Bisnis,192,Ekonomi Politik,4,Ekraf,23,Energi,1,Footer,3,Gaya Hidup,70,Gotong Royong,2,Hankam,1,Hidup Sehat,133,Hipertensi,6,Internasional,498,IPTEK,19,Jendela Nusantara,243,Kata Bijak,7,Kegiatan Sosial,3,Kode Etik,1,Lingkungan,343,Literasi,2,Logika Berfikir,11,Maritim,5,Militer,62,Obat Alami,6,Olahraga,32,Opini,12,Pahlawan Kemerdekaan,2,Pariwisata,10,Pendapat,2,Pendidikan,10,Pesona Nusantara,440,Politik,1,Ragam,318,Sastra Budaya,7,SDA,8,SDM,425,Sehat,55,Sejarah,28,Seni Budaya,11,Sosial Budaya,2,Sosok,12,Tani Darat,123,Tani Laut,94,Teras Indonesia,531,TNI-POLRI,17,Transportasi,217,UMKM,3,Wacana,2,Wawancara,4,Wisata,11,
ltr
item
INDONESIA MANDIRI | Berita Indonesia Mandiri: Nilai Tukar Usaha Petani Alami Kenaikan Di Awal 2021
Nilai Tukar Usaha Petani Alami Kenaikan Di Awal 2021
Jakarta (IndonesiaMandiri) – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Nilai Tukar Petani (NTP) pada Januari 2021 mencapai 103,26 atau naik 0,01 persen, ji
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgdbPLIwyj-xfAtlnJDQsfCWZUDP6hKXGwQFnrMRVmM6wZ1rRaWtmuwWpnqFlAEiqvPFGOyYaQ69zqf8tDj6LI2qefTGWTjvrCf86dCsqs6u_M68L5A2aBRD2othu2Myydh7C1ADHQQvGI/w400-h225/WhatsApp+Image+2020-05-12+at+10.30.44.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgdbPLIwyj-xfAtlnJDQsfCWZUDP6hKXGwQFnrMRVmM6wZ1rRaWtmuwWpnqFlAEiqvPFGOyYaQ69zqf8tDj6LI2qefTGWTjvrCf86dCsqs6u_M68L5A2aBRD2othu2Myydh7C1ADHQQvGI/s72-w400-c-h225/WhatsApp+Image+2020-05-12+at+10.30.44.jpeg
INDONESIA MANDIRI | Berita Indonesia Mandiri
https://www.indonesiamandiri.web.id/2021/02/nilai-tukar-usaha-petani-alami-kenaikan.html
https://www.indonesiamandiri.web.id/
https://www.indonesiamandiri.web.id/
https://www.indonesiamandiri.web.id/2021/02/nilai-tukar-usaha-petani-alami-kenaikan.html
true
8310179826723655374
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy