Banyuwangi (IndonesiaMandiri) – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif berupaya membangkitkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di Jawa Timur melalui Gerakan Pakai Masker (GPM) dan Gerakan Bersih, Indah, Sehat, dan Aman (BISA) di tiga destinasi wisata, yakni Pantai Pulau Santen Banyuwangi, Taman Wisata Air Kabupaten Malang dan Puncak Seruni Probolinggo. Deputi Bidang Kebijakan Strategis Kemenparekraf/Baparekraf R. Kurleni Ukar dalam acara Gerakan BISA dan GPM secara daring dan luring menyebut, ini sebagai upaya implementasi amanat Presiden Jokowi untuk mengajak para pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif/parekraf menjaga kebersihan dan kelestarian alam di destinasi wisata, guna meningkatkan nilai kebersihan dalam Travel and Tourism Competitiveness Index (TTCI).
Geliat pariwisata di Jatim harus tumbuh dengan tetap mematuhi protokol kesehatan |