Silent Operation Warnai Pembebasan WNI Yang Disandera Perompak

Ketiga WNI setelah dibebaskan dan dijemput langsung sujud syukur Abuja/Afrika  ( IndonesiaMandiri ) –  Tiga orang WNI dari Anak Buah Ka...

Ketiga WNI setelah dibebaskan dan dijemput langsung sujud syukur
Abuja/Afrika (IndonesiaMandiri) – Tiga orang WNI dari Anak Buah Kapal/ABK Amerger Gabon yang diculik dan disandera oleh Sindikat Perompak selama 40 hari sejak 3 Mei 2020, telah berhasil dibebaskan melalui Silent Operation (operasi senyap/rahasia) dipimpin langsung Dubes RI di Abuja HE. Marsda TNI (Purn) Dr. Usra Hendra Harahap bekerja sama dengan KBRI di Paris, Konsulat Kehormatan RI di Gabon, serta Kedubes Korsel di Abuja dan Libreville.

Ketiga WNI diculik bersamaan dengan beberapa ABK dari negara lain yaitu seorang WN Korsel dan dua orang WN Senegal. Sebanyak tiga belas orang perompak bersenjata melakukan aksi penculikan tersebut sewaktu kapal mereka tengah mencari dan menangkap ikan di perairan Santa Clara, Libreville, Republik Gabon. Kelompok perompak selanjutnya membawanya ke daratan Nigeria dan dijadikan sandera untuk dimintai tebusan.

Sejak diterimanya kabar penculikan dan penyanderaan, Kedutaan Besar Republik Indonesia/KBRI Abuja melalui Konsulat Kehormatan RI di Gabon pilih strategi Silent Operation dengan berkomunikasi dan koordinasi intensif dengan pemerintah Gabon melalui Kementerian Luar Negeri dan Kementerian Pertahanan.

KBRI Abuja juga koordinasi dengan Pemerintah Nigeria melalui Kementerian Luar Negeri dan pihak militer Nigeria. Koordinasi dengan pihak militer di Gabon dan Nigeria amat diperlukan agar jangan sampai timbul korban jiwa dari WNI jika dilakukan operasi militer pembebasan sandera oleh aparat keamanan setempat.

Selain itu, KBRI Abuja juga jalin kerjasama dengan Kedubes Korsel, terutama dalam hal berkomunikasi dan mengarahkan pihak perusahaan Kapal Amerger Gabon agar melakukan langkah negosiasi dengan pihak penculik, dimana secara hukum merupakan bagian tanggungjawab pihak perusahaan terhadap ABK.

Setelah melalui negosiasi cukup alot, akhirnya pada 8 Juni 2020 seluruh sandera, termasuk ketiga WNI berhasil dibebaskan di Cross River (wilayah Delta Niger), salah satu Negara Bagian Nigeria. Selanjutnya mereka dibawa menuju ke Negara Bagian Rivers, tepatnya ke Port Harcourt yang merupakan Ibukota Negara Bagian tersebut.

Dan pada 10 Juni 2020, ketiga WNI yang telah dibebaskan dijemput langsung Dubes RI Abuja Usra Hendra Harahap didampingi Atase Pertahanan RI Abuja, Kolonel Arh Bangun Manahan Tanjung dan Staf KBRI Abuja Pelaksana Fungsi Perlindungan WNI/BHI, Yohanis Kambuaya dengan menggunakan pesawat khusus.

Kini (12/6), para WNI sudah berada di Wisma Duta KBRI di Abuja, Republik Federal Nigeria untuk ditampung sementara sambil menunggu dipulangkan ke Tanah Air karena terkendala penerbangan yang masih terhenti akibat dampak Covid-19 (ma).
Nama

Advertorial,13,Alutsista,261,Arsip,87,Artikel,2,ATHG,394,Bela Negara,343,Bencana Alam,1,Berita Duka,3,Bilateral,15,Bisnis,135,Budaya,4,Covid-19,22,Daerah,4,Ekonomi dan Bisnis,192,Ekonomi Politik,4,Ekraf,23,Energi,1,Footer,3,Gaya Hidup,70,Gotong Royong,2,Hankam,1,Hidup Sehat,133,Hipertensi,6,Internasional,498,IPTEK,19,Jendela Nusantara,243,Kata Bijak,7,Kegiatan Sosial,3,Kode Etik,1,Lingkungan,343,Literasi,2,Logika Berfikir,11,Maritim,5,Militer,62,Obat Alami,6,Olahraga,32,Opini,12,Pahlawan Kemerdekaan,2,Pariwisata,10,Pendapat,2,Pendidikan,10,Pesona Nusantara,440,Politik,1,Ragam,318,Sastra Budaya,7,SDA,8,SDM,425,Sehat,55,Sejarah,28,Seni Budaya,11,Sosial Budaya,2,Sosok,12,Tani Darat,123,Tani Laut,94,Teras Indonesia,531,TNI-POLRI,17,Transportasi,217,UMKM,3,Wacana,2,Wawancara,4,Wisata,11,
ltr
item
INDONESIA MANDIRI | Berita Indonesia Mandiri: Silent Operation Warnai Pembebasan WNI Yang Disandera Perompak
Silent Operation Warnai Pembebasan WNI Yang Disandera Perompak
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEheE0XGNDTp1AN868ZRaN3DeFwI-nQ2GLiQBB8diR3usnBq_KgJMtFgXi52l7C7opvhj9ku1F7R0HhbcPdJjiVBYZZYbsHG2mpBzLO7c1sFzqskI50b2SvLsOGkftBC5UBqJtXG7_SxD1w/s400/b+WNI+BEBAS+SANDERA+-+SUJUD+SYUKUR.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEheE0XGNDTp1AN868ZRaN3DeFwI-nQ2GLiQBB8diR3usnBq_KgJMtFgXi52l7C7opvhj9ku1F7R0HhbcPdJjiVBYZZYbsHG2mpBzLO7c1sFzqskI50b2SvLsOGkftBC5UBqJtXG7_SxD1w/s72-c/b+WNI+BEBAS+SANDERA+-+SUJUD+SYUKUR.jpeg
INDONESIA MANDIRI | Berita Indonesia Mandiri
https://www.indonesiamandiri.web.id/2020/06/silent-operation-warnai-pembebasan-wni.html
https://www.indonesiamandiri.web.id/
https://www.indonesiamandiri.web.id/
https://www.indonesiamandiri.web.id/2020/06/silent-operation-warnai-pembebasan-wni.html
true
8310179826723655374
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy