Perhimpunan Mahasiswa Pertambangan Indonesia Kritisi RUU Omnibuslaw

Omnibuslaw dari Pemerintah masih banyak menemui kendala di sektor pertambangan (foto: abri) Jakarta ( IndonesiaMandiri ) - Kini pemerin...

Omnibuslaw dari Pemerintah masih banyak menemui kendala di sektor pertambangan (foto: abri)
Jakarta (IndonesiaMandiri) - Kini pemerintah sedang disibukkan dengan penepatan janji pasca kembali terpilihnya Presiden Joko Widodo. Melalui omnibus law pemerintah berupaya mewujudkan iklim investasi dan berusaha yang baik, namun dalam keberjalanan penyusunan rencana tersebut terlihat beberapa hal yang seolah eksklusif dan menutup ruang partisipasi publik.

Dalam siaran persnya, Perhimpunan Mahasiswa Pertambangan Indonesia menyatakan, Pemerintah harus sadar dan melakukan kembali kajian secara komperhensif terkait upaya mensejahterakan rakyat, karena menciptakan lapangan kerja adalah kepentingan antara pekerja dan pengusaha bukan hanya salah satunya.

Penyelarasan kebijakan memang diperlukan, namun semangat yang dibangun haruslah berdasarkan kepentingan negara dan masyarakat pada umumnya bukan justru seolah hanya menjawab kepentingan kelompok tertentu alias “pesanan”. Omnibuslaw cipta lapangan kerja (CLK) dinilai sarat akan kepentingan diluar mewujudkan sebesar-besar kemakmuran rakyat, sehingga pemerintah seharusnya dapat mendorong pembentukan aturan yang partisipatif, substantif, dan akomodatif sehingga RUU ini tidak menjadi “cilaka” bagi bangsa indonesia.

Aturan yang akan dibentuk menjadi cerminan sikap pemerintah, maka disana konsistensi haruslah melekat. Pada bagian sub-sektor minerba pemerintah coba bermain dengan isu sensitif, dengan mengubah 9 pasal, menghapus 15 pasal, dan menambah 6 pasal baru.

Pasal 76 UU minerba terkait Izin Usaha Pertambangan Khusus/IUPK, jadi salah satu pasal yang diwacanakan akan dihilangkan. Tentu wacana ini mencerminkan inkonsistensinya pemerintah dalam menciptakan keberdaulatan pengelolaan energi, dan ketidakpercayaan terhadap BUMN sebagai perpanjangan pemerintah dalam dunia usaha.

Seharusnya implementasi harus tetap dijalankan, mentransformasi PKP2B/KK menjadi Izin Usaha Pertambangan Khusus/IUPK. Pun bila secara teknis dan praktis ditemui kendala maka yang harus disepakati adalah proses transisi tersebut bukan justru menghilangkannya. “the devil is in the detail”, agaknya penyusunan RUU Omnibuslaw CLK belum memperhatikan persoalan yang mendasar sebagai kebutuhan agar dapat diterima masyarakat. Bukan hanya responsif, kebijakan haruslah juga futuristik dan solutif (ma).
Nama

Advertorial,13,Alutsista,261,Arsip,87,Artikel,2,ATHG,394,Bela Negara,343,Bencana Alam,1,Berita Duka,3,Bilateral,15,Bisnis,135,Budaya,4,Covid-19,22,Daerah,4,Ekonomi dan Bisnis,192,Ekonomi Politik,4,Ekraf,23,Energi,1,Footer,3,Gaya Hidup,70,Gotong Royong,2,Hankam,1,Hidup Sehat,133,Hipertensi,6,Internasional,498,IPTEK,19,Jendela Nusantara,243,Kata Bijak,7,Kegiatan Sosial,3,Kode Etik,1,Lingkungan,343,Literasi,2,Logika Berfikir,11,Maritim,5,Militer,62,Obat Alami,6,Olahraga,32,Opini,12,Pahlawan Kemerdekaan,2,Pariwisata,10,Pendapat,2,Pendidikan,10,Pesona Nusantara,440,Politik,1,Ragam,318,Sastra Budaya,7,SDA,8,SDM,425,Sehat,55,Sejarah,28,Seni Budaya,11,Sosial Budaya,2,Sosok,12,Tani Darat,123,Tani Laut,94,Teras Indonesia,531,TNI-POLRI,17,Transportasi,217,UMKM,3,Wacana,2,Wawancara,4,Wisata,11,
ltr
item
INDONESIA MANDIRI | Berita Indonesia Mandiri: Perhimpunan Mahasiswa Pertambangan Indonesia Kritisi RUU Omnibuslaw
Perhimpunan Mahasiswa Pertambangan Indonesia Kritisi RUU Omnibuslaw
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhvyci1A0gf26JZ7f0MYjwpZ77RWwat09czZAZk_4_z1e3UspYnhBqgLDRbaQ1cvA0G5PBigzPZ_VzYBFNxma00HkFXwIS4yDz0upM9dsm1nOnZcqDebeUvFrMUfiAbb-5FMv2_MHqddpk/s640/IMG_3506.JPG
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhvyci1A0gf26JZ7f0MYjwpZ77RWwat09czZAZk_4_z1e3UspYnhBqgLDRbaQ1cvA0G5PBigzPZ_VzYBFNxma00HkFXwIS4yDz0upM9dsm1nOnZcqDebeUvFrMUfiAbb-5FMv2_MHqddpk/s72-c/IMG_3506.JPG
INDONESIA MANDIRI | Berita Indonesia Mandiri
https://www.indonesiamandiri.web.id/2020/02/perhimpunan-mahasiswa-pertambangan.html
https://www.indonesiamandiri.web.id/
https://www.indonesiamandiri.web.id/
https://www.indonesiamandiri.web.id/2020/02/perhimpunan-mahasiswa-pertambangan.html
true
8310179826723655374
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy