Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mewakili Presiden hadir di Hari Nusantara Pariaman/Sumbar ( IndonesiaMandiri ) - Tahun ini Kota P...
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mewakili Presiden hadir di Hari Nusantara |
Pariaman/Sumbar (IndonesiaMandiri) - Tahun ini Kota Pariaman terpilih menjadi tuan rumah perhelatan Hari Nusantara, yang puncaknya diadakan di Pantai Gandoriah, Pariaman, Sumatera Barat (14/12). Hari Nusantara 2019 mengangkat tema “Nusantaraku Berdaulat, Indonesiaku Maju”.
Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) diwakili Deputi Bidang Koordinasi SDM, Iptek dan Budaya Maritim Safri Burhanuddin mengatakan, “peringatan hari nusantara ke-19 ini, merupakan suatu bentuk dimana kita ingin memperkuat lagi rasa persatuan dan rasa nusantara ini, selain itu sebagaimana arahan presiden yang disampaikan oleh Menko Perekonomian untuk memperkuat SDM dan Infrastruktur merasa diseluruh Indonesia.”
Selain itu, Safri juga menyebut sesuai arahan Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut B. Pandjaitan agar kegiatan peringatan Hari Nusantara ini terus berlanjut dan bergilir tiap tahun penyelenggaranya. Tahun ini Ketua Umumnya adalah Kementerian PUPR.
Asisten Deputi Bidang Budaya, Seni, dan Olahraga Bahari Kemenko Marves Kosmas Hareva juga menambahkan selain memperkuat dan merajut kebhinekaan Hari Nusantara ini dapat menjadi bentuk pemicu dan pemacu percepatan pembangunan.
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto yang turut hadir mewakili Presiden menegaskan, “mari kita jadikan momentum Hari Nusantara sebagai langkah mempertebal semangat kebhinekaan dan tetap melaksanakan pembangunan Nusantara dalam mengelola wilayah maritim, pesisir hingga perbatasan dan pulau-pulau terluar sebagai bagian dalam upaya menjaga kedaulatan bangsa dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia” (ma).