Pengelolaan Benda Muatan Kapal Tenggelam Miliki Potensi Wisata

Di perairan Indonesia banyak lokasi benda muatan kapal tenggelam sebagai warisan sejarah Belitung ( IndonesiaMandiri ) - Acara Forum on...

Di perairan Indonesia banyak lokasi benda muatan kapal tenggelam sebagai warisan sejarah
Belitung (IndonesiaMandiri) - Acara Forum on Southest Asia Ministries of Culture on Underwater Heritage, Safeguarding and Reviving The Shared Maritime Cultural Heritage of Southeast Asia kembali digelar di Belitung (7/11) setelah diadakan pembukaannya di Museum Maritim, Jakarta (6/11). Dalam Belitung Forum, lebih fokus membahas terkait menjaga serta mengelola Benda Muatan Kapal Tenggelam (BMKT) atau underwater heritage dari para narasumber yang berasal dari berbagai negara serta kunjungan lapangan.

Staf Ahli Menko Bidang Sosio-Antropologi Tukul Rameyo Adi mengatakan, Indonesia memiliki potensi peninggalan BMKT yang tinggi di mana ada 463 titik lokasi. Pada 1989 telah dibentuk Panitia Nasional BMKT dan aspek hukumnya terbentuk pada 2010 yaitu UU RI No 11/2010 tentang Cagar Budaya.

"Aturan terkait bagaimana kita bisa mengelola atau memanfaatkan shipwreck dan kita perlu untuk memperbaharui aturan yang ada bagaimana pemerintah seharusnya mengelola cagar budaya bawah laut," jelas Tukul Rameyo. Berdasarkan Peraturan Presiden RI No 16/2017 tentang Kebijakan Kelautan Indonesia, disebutkan terkait tujuh pilar kebijakan kelautan Indonesia. Pilar ke enam yaitu budaya maritim yang bertujuan memberikan pemahaman menyeluruh terhadap wawasan bahari kepada seluruh lapisan masyarakat.

Tukul Rameyo menambahkan, terkait shipwreck dan BMKT tengah diupayakan untuk ditambahkan dalam tujuh pilar yang ada. “Pada dasarnya ada tiga program utama di mana fokus pada laut dan literasi budaya. Salah satu jalan untuk mengembangkan inovasi kita yaitu berdasarkan literasi budaya yang kita peroleh dari shipwreck dan underwater heritage. Salah satu caranya dengan membangun museum maritim," saran Tukul Rameyo.

Forum dihelat di Belitung, karena memiliki beberapa lokasi shipwreck dan menjadi salah satu pilihan lokasi membangun museum Maritim. Selain itu, Belitung juga akan dipromosikan sebagai UNESCO Global Geopark dan juga merupakan salah satu dari 10 destinasi wisata super prioritas Pemerintah Indonesia. Jadi, pengelolaa BMKT bisa dimanfaatkan juga untuk kegiatan wisata (ma).
Nama

Advertorial,13,Alutsista,261,Arsip,87,Artikel,2,ATHG,394,Bela Negara,343,Bencana Alam,1,Berita Duka,3,Bilateral,15,Bisnis,135,Budaya,4,Covid-19,22,Daerah,4,Ekonomi dan Bisnis,192,Ekonomi Politik,4,Ekraf,23,Energi,1,Footer,3,Gaya Hidup,70,Gotong Royong,2,Hankam,1,Hidup Sehat,133,Hipertensi,6,Internasional,498,IPTEK,19,Jendela Nusantara,243,Kata Bijak,7,Kegiatan Sosial,3,Kode Etik,1,Lingkungan,343,Literasi,2,Logika Berfikir,11,Maritim,5,Militer,62,Obat Alami,6,Olahraga,32,Opini,12,Pahlawan Kemerdekaan,2,Pariwisata,10,Pendapat,2,Pendidikan,10,Pesona Nusantara,440,Politik,1,Ragam,318,Sastra Budaya,7,SDA,8,SDM,425,Sehat,55,Sejarah,28,Seni Budaya,11,Sosial Budaya,2,Sosok,12,Tani Darat,123,Tani Laut,94,Teras Indonesia,531,TNI-POLRI,17,Transportasi,217,UMKM,3,Wacana,2,Wawancara,4,Wisata,11,
ltr
item
INDONESIA MANDIRI | Berita Indonesia Mandiri: Pengelolaan Benda Muatan Kapal Tenggelam Miliki Potensi Wisata
Pengelolaan Benda Muatan Kapal Tenggelam Miliki Potensi Wisata
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi5WrpPqxNcph2WolF-xDaQTLArq7Bao6by0NhF2iQbIoh_FmgrFogP25kZYF7ZbKbadZVUrf_2U_xeVyF4R-ZEvLOIg9JVIQfKVIj6To87Nq0Zbv-tDwyBHPerUxcOqK6FKi8MMdIpjts/s400/Di+perairan+Indonesia+banyak+lokasi+benda+muatan+kapal+tenggelam+sebagai+warisan+sejarah.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi5WrpPqxNcph2WolF-xDaQTLArq7Bao6by0NhF2iQbIoh_FmgrFogP25kZYF7ZbKbadZVUrf_2U_xeVyF4R-ZEvLOIg9JVIQfKVIj6To87Nq0Zbv-tDwyBHPerUxcOqK6FKi8MMdIpjts/s72-c/Di+perairan+Indonesia+banyak+lokasi+benda+muatan+kapal+tenggelam+sebagai+warisan+sejarah.jpg
INDONESIA MANDIRI | Berita Indonesia Mandiri
https://www.indonesiamandiri.web.id/2019/11/pengelolaan-benda-muatan-kapal.html
https://www.indonesiamandiri.web.id/
https://www.indonesiamandiri.web.id/
https://www.indonesiamandiri.web.id/2019/11/pengelolaan-benda-muatan-kapal.html
true
8310179826723655374
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy