Garuda Indonesia catat rekor terbaik dunia untuk ketepatan waktu penerbangan Jakarta (IndonesiaMandiri) - Garuda Indonesia berhasil men...
Garuda Indonesia catat rekor terbaik dunia untuk ketepatan waktu penerbangan |
Dari laporan OAG, Garuda Indonesia mencatatkan OTP sebesar 95.5 persen sekaligus menjadi capaian tertinggi dan menjadi satu-satunya maskapai asal Asia Tenggara yang berhasil mempertahankan capaian kinerja OTP dalam peringkat 5 besar masksapai global dengan raihan terbaik di dunia. Adapun pada periode Desember 2018 hingga Januari 2019 lalu, Garuda Indonesia turut berhasil mencatatkan rata-rata capaian OTP arrivals diatas 90 persen.
Direktur Operasi Garuda Indonesia, Capt Bambang Adisurya Angkasa mengungkapkan, prestasi OTP tersebut tentunya tak terlepas dari upaya Garuda Indonesia untuk memberikan layanan terbaik bagi pengguna jasanya – khususnya dalam aspek operasional penerbangan. “Capaian positif ini tentunya menjadi tantangan tersendiri bagi kami dalam mempertahankan kinerja operasional maskapai khususnya dalam hal tingkat ketepatan waktu maskapai,” jelasnya
Bambang menambahkan, "pada kesempatan ini kami turut menyampaikan apresiasi kepada pelangan setia Garuda Indonesia, yang turut memberikan kontribusi terhadap capaian ini dengan selalu melakukan proses Check in tepat waktu sehingga sangat menunjang kelancaran dan ketepatan jadwal penerbangan” (ma).
Foto: abri