Dabo Singkep/Kepri (IndonesiaMandiri) - Komandan Lanal/Danlanal Dabo Singkep Letkol Laut (P) Agus Yudho Kristianto, menerima kunjungan k...
Dabo Singkep/Kepri (IndonesiaMandiri) - Komandan Lanal/Danlanal Dabo Singkep Letkol Laut (P) Agus Yudho Kristianto, menerima kunjungan kerja Kapolda Kepulauan Riau Irjen Pol Didid Widjanardi, beserta isteri di Mako Lanal Dabo Singkep, baru-baru ini. Kunjungan kerja tersebut sebagai bentuk sinergitas antara TNI dan Polri, sehingga keamanan di wilayah Lingga dapat terjaga dengan baik.
Danlanal Dabo Singkep mengucapkan terima kasih kepada Kapolda Kepri beserta jajarannya yang telah berkunjung ke Mako Lanal Dabo Singkep dan berharap semoga dapat mempererat hubungan antara Polda Kepri, Polres Lingga dan Lanal Dabo Singkep sehingga kedepannya sinergitas antara TNI dan Polri dapat terjaga dan terpelihara dengan baik.
Kapolda Kepri juga menyampaikan hal sama serta berharap agar Polri dan TNI AL khususnya di wilayah Lingga dapat bekerjasama dengan baik dalam melaksanakan tugas penegakan hukum terutama bidang maritim. Kapolda Kepri juga akan berupaya agar para atasan di pusat mengetahui bahwa sinergitas TNI AL - Polri di wilayah Kepri terjalin dengan baik (ah).
Foto: DispenArmabar