Dankormar Mayjen TNI (Mar) Trusono: Masyarakat Dihimbau Tidak Anarkhis

Jakarta ( IndonesiaMandiri ) -  Terkait maraknya demo di ibukota negara, Jakarta, belakangan ini, baru-baru ini Korps Marinir pun memberikan...

Jakarta (IndonesiaMandiri) -  Terkait maraknya demo di ibukota negara, Jakarta, belakangan ini, baru-baru ini Korps Marinir pun memberikan arahan kepada jajarannya untuk mensikapinya secara wajar. "Prajurit Marinir akan kawal dan amankan setiap demo dengan cara profesional dan persuasif, kita himbau masyarakat untuk tidak anarkis dalam menyampaikan setiap aspirasinya dan jangan terprovokasi oleh pihak pihak tertentu,"  demikian salah satu penekanan Dankormar Mayjen TNI  (Mar) R M Trusono S Mn. dihadapan ribuan prajurit Korps Marinir pada acara apel Khusus Marinir Wilayah Jakarta di lapangan apel Brigif-2 Marinir Cilandak Jakarta Selatan (21/11/2016).

ankormar juga berpesan agar para prajurit Marinir bertugas secara profesional  dalam mengawal para demonstran yang akan menyampaikan aspirasinya baik pada 25 November maupun 2 Desember. "Saya bersama kalian di lapangan mengawal mereka agar tidak berkelahi, mengawal agar mereka tidak berbuat anarkis dan mengawal mereka agar tidak berbuat melawan hukum ", tegas Dankormar.

"Selalu utamakan pendekatan secara persuasif, hindari benturan dan jangan sampai kita dibenturkan dengan masa yang notabenenya adalah masyarakat yang harus kita lindungi", demikian nasehat orang nomor satu di pasukan baret ungu ini, yang juga didampingi oleh Kas Kormar Brigjen TNI (Mar) Hasanudin, Danpasmar-2 Brigjen TNI (Mar) Widodo DP. dan para Dankolak/Satlak Kormar Dan Pasmar-2.

"Saya sangat bangga dengan sikap yang telah kalian aplikasikan pada saat ada gerakan demo pada 4 November 2016, walaupun ada beberapa anggota Marinir yang luka-luka kena lemparan batu dan botol dari para pendemo tapi kalian masih bisa mengendalikan emosi dan bertindak terkendali", imbuh Dankormar.

Seperti sering diutarakan pula oleh Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo, maka Dankormar juga mengingatkan kembali bahwa Indonesia adalah adalah negara yang kaya akan sumber alam dan energi. Oleh karenanya,banyak ancaman dari negara lain yang ingin menguasai dengan cara merusak tatanan ekonomi, perang elektronik, tehnologi dan narkoba.

Untuk ancaman narkoba, Jendral Bintang Dua Korps Marinir ini sangat mewanti-wanti kepada seluruh prajurit Marinir dan keluarga agar jangan sekali-sekali terlibat dan mencoba karena sangat tinggi resiko dan akibatnya (bri).
Foto: Dispen Kormar

Nama

Advertorial,13,Alutsista,261,Arsip,87,Artikel,2,ATHG,394,Bela Negara,343,Bencana Alam,1,Berita Duka,3,Bilateral,15,Bisnis,135,Budaya,4,Covid-19,22,Daerah,4,Ekonomi dan Bisnis,192,Ekonomi Politik,4,Ekraf,23,Energi,1,Footer,3,Gaya Hidup,70,Gotong Royong,2,Hankam,1,Hidup Sehat,133,Hipertensi,6,Internasional,498,IPTEK,19,Jendela Nusantara,243,Kata Bijak,7,Kegiatan Sosial,3,Kode Etik,1,Lingkungan,343,Literasi,2,Logika Berfikir,11,Maritim,5,Militer,62,Obat Alami,6,Olahraga,32,Opini,12,Pahlawan Kemerdekaan,2,Pariwisata,10,Pendapat,2,Pendidikan,10,Pesona Nusantara,440,Politik,1,Ragam,318,Sastra Budaya,7,SDA,8,SDM,425,Sehat,55,Sejarah,28,Seni Budaya,11,Sosial Budaya,2,Sosok,12,Tani Darat,123,Tani Laut,94,Teras Indonesia,531,TNI-POLRI,17,Transportasi,217,UMKM,3,Wacana,2,Wawancara,4,Wisata,11,
ltr
item
INDONESIA MANDIRI | Berita Indonesia Mandiri: Dankormar Mayjen TNI (Mar) Trusono: Masyarakat Dihimbau Tidak Anarkhis
Dankormar Mayjen TNI (Mar) Trusono: Masyarakat Dihimbau Tidak Anarkhis
http://indonesiamandiri.id/wp-content/uploads/2016/11/161130-Dankormar.png
INDONESIA MANDIRI | Berita Indonesia Mandiri
https://www.indonesiamandiri.web.id/2016/11/dankormar-mayjen-tni-mar-trusono.html
https://www.indonesiamandiri.web.id/
https://www.indonesiamandiri.web.id/
https://www.indonesiamandiri.web.id/2016/11/dankormar-mayjen-tni-mar-trusono.html
true
8310179826723655374
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy