TNI Kirim Prajurit, Alutsista Bantu Korban Gempa Di Sulbar

Jakarta (IndonesiaMandiri) – TNI langsung mengirim sejumlah prajurit dan Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista) guna membantu korban bencana gempa bumi

Mensos Tri Risma Rismaharini (dua dari kiri) dan Ketua BNPB Doni Monardo (paling kanan) bertolak ke Sulbar
Jakarta (IndonesiaMandiri) – TNI langsung mengirim sejumlah prajurit dan Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista) guna membantu korban bencana gempa bumi yang terjadi di Kabupaten Majene dan Mamuju, Sulawesi Barat/Sulbar dini hari, dengan kekuatan Magnitudo (M) 6,2 (15/1).

Bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian TNI dalam misi kemanusiaan dan juga merupakan bagian dari tugas pokoknya, seperti diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor 34/2004 tentang Tentara Nasional Indonesia Pasal 7 Ayat 2, diantaranya melaksanakan Operasi Militer Selain Perang (OMSP).

Saat ini, TNI telah memberangkatkan 2 Satuan Setingkat Kompi (SSK) dari Batalyon Infanteri (Yonif) 721/Makkasau dan Batalyon Zeni Tempur (Yon Zipur) 8 dari Kodam XIV/Hasanudin. Sedangkan peralatan yang dikirim diantaranya, tenda lapangan sebagai Posko kesehatan, dapur lapangan, tenda pengungsi, genset, alat perhubungan, repeater, alat berat exavator dan mobil tangki air serta 1500 paket sembako.

Alutsista TNI yang dikirim yaitu kapal rumah sakit apung KRI dr. Soeharso 990 dan KRI Teluk Ende 517, Cassa NC 212-200 dan Aviocar U-6207 berada di Mamuju, 1 pesawat Boeing 737 dari Skadron Udara 5 Lanud Hasanuddin, 2 pesawat Hercules C-130 dari Skadron Udara 33 Lanud Hasanuddin dan Skadron Udara 31 Lanud Halim Perdanakusuma, 1 pesawat CN 295 dari Skadron Udara 2 Lanud Halim Perdanakusuma serta 1 Helikopter Super Puma Nas-332 dari Skadron Udara 6 Lanud Atang Sandjaja.

Selain Alutsista, TNI AL juga menyiapkan Batalyon Kesehatan (Yonkes) 1 dan 2 Marinir, Batalyon Zeni 1 Marinir yang akan bantu membersihkan daerah terdampak gempa untuk rehabilitasi dan rekonstruksi.  Lantamal VI Makassar kerahkan personel untuk mendukung kegiatan SAR dan kesehatan serta ratusan ton logistik berupa beras, mie instan, air mineral, biskuit karton, sarden, telur, biskuit kabin, konserven, gular pasir, handuk, alat mandi, velbet, tenda lapangan, genset, motor trail, bensin, tempat makan, alat kesehatan dan obat-obatan serta alat komunikasi

Sementara itu, Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dan Pangkogabwilhan II Marsdya TNI Imran Baidarus mengantar Mensos RI Tri Rismaharini bersama Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Doni Monardo menuju Kabupaten Majene, Sulbar, dalam rangka meninjau lokasi gempa dari Lanud Halim Perdanakusuma, Jaktim, dengan Pesawat Hercules TNI-AU (15/1).

Gempa bumi berkekuatan Magnitudo (M) 6,2 di Majene dan Mamuju, Sulbar, mengakibatkan jaringan listrik padam dan komunikasi seluler terputus, kantor Gubernur Sulbar, RSUD Mamuju, kantor Danramil Malunda dan Hotel The Maleo dan ratusan rumah warga mengalami rusak berat (ma).

الاسم

Advertorial,13,Alutsista,261,Arsip,87,Artikel,2,ATHG,394,Bela Negara,343,Bencana Alam,1,Berita Duka,3,Bilateral,15,Bisnis,135,Budaya,4,Covid-19,22,Daerah,4,Ekonomi dan Bisnis,192,Ekonomi Politik,4,Ekraf,23,Energi,1,Footer,3,Gaya Hidup,70,Gotong Royong,2,Hankam,1,Hidup Sehat,133,Hipertensi,6,Internasional,498,IPTEK,19,Jendela Nusantara,243,Kata Bijak,7,Kegiatan Sosial,3,Kode Etik,1,Lingkungan,343,Literasi,2,Logika Berfikir,11,Maritim,5,Militer,62,Obat Alami,6,Olahraga,32,Opini,12,Pahlawan Kemerdekaan,2,Pariwisata,10,Pendapat,2,Pendidikan,10,Pesona Nusantara,440,Politik,1,Ragam,318,Sastra Budaya,7,SDA,8,SDM,425,Sehat,55,Sejarah,28,Seni Budaya,11,Sosial Budaya,2,Sosok,12,Tani Darat,123,Tani Laut,94,Teras Indonesia,531,TNI-POLRI,17,Transportasi,217,UMKM,3,Wacana,2,Wawancara,4,Wisata,11,
rtl
item
INDONESIA MANDIRI | Berita Indonesia Mandiri: TNI Kirim Prajurit, Alutsista Bantu Korban Gempa Di Sulbar
TNI Kirim Prajurit, Alutsista Bantu Korban Gempa Di Sulbar
Jakarta (IndonesiaMandiri) – TNI langsung mengirim sejumlah prajurit dan Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista) guna membantu korban bencana gempa bumi
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjDi5ofHTznG7GHxRvQ4jw2rhuVLuJUFC2GYQzCcdMsfsEu9N2UMBjRWtpYP6WIGzjgQtBIyYugLmx7iUKVxD-iA855o8ZScQ5Ky4VIwQOwyp2ANygqLSySRAe3Q4SaWSlE2XHPrvjnDLw/w400-h263/mensos_bnpb_tni.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjDi5ofHTznG7GHxRvQ4jw2rhuVLuJUFC2GYQzCcdMsfsEu9N2UMBjRWtpYP6WIGzjgQtBIyYugLmx7iUKVxD-iA855o8ZScQ5Ky4VIwQOwyp2ANygqLSySRAe3Q4SaWSlE2XHPrvjnDLw/s72-w400-c-h263/mensos_bnpb_tni.jpg
INDONESIA MANDIRI | Berita Indonesia Mandiri
https://www.indonesiamandiri.web.id/2021/01/tni-kirim-prajurit-alutsista-bantu.html?hl=ar
https://www.indonesiamandiri.web.id/?hl=ar
https://www.indonesiamandiri.web.id/
https://www.indonesiamandiri.web.id/2021/01/tni-kirim-prajurit-alutsista-bantu.html
true
8310179826723655374
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy