Bali Tak Ingin Ada Gelombang Kedua Pandemi Covid-19

Menparekraf Wishnutama Kusubandio kunjungi Bali melihat berbagai perkembangan Ubud/Bali ( IndonesiaMandiri ) –  Menteri Pariwisata dan ...

Menparekraf Wishnutama Kusubandio kunjungi Bali melihat berbagai perkembangan
Ubud/Bali (IndonesiaMandiri) – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Menparekraf Wishnutama Kusubandio memuji kesiapan Pemerintah Provinsi Bali dalam menarik kepercayaan publik di sektor parekraf. "Sektor pariwisata merupakan bisnis yang mengedepankan kepercayaan sehingga hanya ketika wisatawan percaya saja mereka akan datang, berkunjung dengan aman dan nyaman ke Bali," kata Wishnutama saat bertemu Gubernur Bali I Wayan Koster di Restoran Bebek Tepi Sawah, Ubud, (17/6).


Wishnutama menekankan untuk protokol kesehatan harus dipersiapkan jauh hari agar dapat membangun kepercayaan publik untuk kembali berwisata di Pulau Dewata. "Overall penyebaran Covid-19 di Bali ini relatif lebih rendah dibanding tempat lain. Tapi sekali lagi yang perlu kita bangun di Bali adalah kepercayaan publik, kepercayaan dari wisatawan domestik maupun internasional. Itu yang perlu kita bangun karena bisnis pariwisata adalah bisnis kepercayaan," jelasnya.
Saat kunjungan kerja ke Bali, Menparekraf didampingi Gubernur Bali I Wayan Koster, Wakil Gubernur Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati, Kapolda Bali Irjen Pol Petrus Reinhard Golose, Dirut ITDC Abdulbar M. Mansoer, Managing Director The Nusa Dua I Gusti Ngurah Ardita, berserta jajaran pimpinan dari Kemeparekraf.
Gubernur Bali I Wayan Koster menjelaskan, pihaknya telah mempersiapkan tiga tahapan untuk implementasi protokol kesehatan menyambut kenormalan baru. Tahap pertama akan dilakukan pada 9 Juli 2020. "Kami berencana kalau situasinya kondusif, 9 Juli kami akan mulai membuka untuk pergerakan di Bali dalam beberapa sektor kecuali pendidikan dan pariwisata," ujarnya.
Tahap kedua akan dilakukan pada Agustus 2020 dengan catatan apabila pergerakan tahap pertama kondusif dan berhasil. Maka akan dilanjutkan ke tahap kedua untuk wisatawan nusantara. Setelah tahap kedua berhasil berlanjut ke tahap ketiga dengan mulai membuka destinasi bagi wisatawan mancanegara pada September 2020.
"Tapi ini hanya persiapan dan ancang-ancang, bukan jadwal pelaksanaan. Jadi atau tidak tergantung dari perkembangan situasi dan dinamika Covid-19, khususnya perkembangan transmisi lokal di Bali," tegas Gubernur, yang menurutnya sesuai arahan Presiden dan Menparekraf terkait reopening Bali harus dilakukan dengan hati-hati dan tidak tergesa-gesa. "Jangan sampai terjadi pandemi gelombang kedua di Bali, bila kita terburu-buru. Karena itu akan berisiko dan sangat berat bagi kami," ungkapnya (ma).
الاسم

Advertorial,13,Alutsista,261,Arsip,87,Artikel,2,ATHG,394,Bela Negara,343,Bencana Alam,1,Berita Duka,3,Bilateral,15,Bisnis,135,Budaya,4,Covid-19,22,Daerah,4,Ekonomi dan Bisnis,192,Ekonomi Politik,4,Ekraf,23,Energi,1,Footer,3,Gaya Hidup,70,Gotong Royong,2,Hankam,1,Hidup Sehat,133,Hipertensi,6,Internasional,498,IPTEK,19,Jendela Nusantara,243,Kata Bijak,7,Kegiatan Sosial,3,Kode Etik,1,Lingkungan,343,Literasi,2,Logika Berfikir,11,Maritim,5,Militer,62,Obat Alami,6,Olahraga,32,Opini,12,Pahlawan Kemerdekaan,2,Pariwisata,10,Pendapat,2,Pendidikan,10,Pesona Nusantara,440,Politik,1,Ragam,318,Sastra Budaya,7,SDA,8,SDM,425,Sehat,55,Sejarah,28,Seni Budaya,11,Sosial Budaya,2,Sosok,12,Tani Darat,123,Tani Laut,94,Teras Indonesia,531,TNI-POLRI,17,Transportasi,217,UMKM,3,Wacana,2,Wawancara,4,Wisata,11,
rtl
item
INDONESIA MANDIRI | Berita Indonesia Mandiri: Bali Tak Ingin Ada Gelombang Kedua Pandemi Covid-19
Bali Tak Ingin Ada Gelombang Kedua Pandemi Covid-19
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjhEz6fETlf6r8KogaV7ItQMRzyc7d333BKAk50ki9lsgjkq-NYPLIcrfFDUwi0RLzYtLNShNIk5xma6Aur9yNyKduSwCmg9iho0ggUoxbkGzylMrozeJew_2WJIkWs-LInGOsHC6lky2w/s400/WhatsApp+Image+2020-06-17+at+14.17.46.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjhEz6fETlf6r8KogaV7ItQMRzyc7d333BKAk50ki9lsgjkq-NYPLIcrfFDUwi0RLzYtLNShNIk5xma6Aur9yNyKduSwCmg9iho0ggUoxbkGzylMrozeJew_2WJIkWs-LInGOsHC6lky2w/s72-c/WhatsApp+Image+2020-06-17+at+14.17.46.jpeg
INDONESIA MANDIRI | Berita Indonesia Mandiri
https://www.indonesiamandiri.web.id/2020/06/bali-tak-ingin-ada-gelombang-kedua.html?hl=ar
https://www.indonesiamandiri.web.id/?hl=ar
https://www.indonesiamandiri.web.id/
https://www.indonesiamandiri.web.id/2020/06/bali-tak-ingin-ada-gelombang-kedua.html
true
8310179826723655374
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy