Pemda Kalteng promosikan festival budaya Isen Mulang&Babukung di Jakarta Jakarta (IndonesiaMandiri) - Provinsi Kalimantan Tengah/Kal...
Pemda Kalteng promosikan festival budaya Isen Mulang&Babukung di Jakarta |
FBIM yang akan digelar pada 18-24 Mei di Palangkaraya, menjadi ajang budaya yang menonjolkan kearifian lokal Dayak, sangat dinanti karena keunikannya sehingga dapat terus berjalan hingga kini memasuki tahun ke-26. “Salah satu syarat sebuah festival budaya dapat berkembang dan bertahan lama antara lain karena memiliki keunikan yang tidak ditemukan di tempat lain. Ini dimiliki FBIM,” kata Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran I Kementerian Pariwisata (Kemenpar) Rizky Handayani saat hadir di jumpa pers FBIM 2019 dan Festival Babukung bersama Sekwilda Provinsi Kalteng Fahrizal Fitri, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Kalteng Guntur Talajan, dan sejumlah bupati dan wakil bupati se-Kalteng.
Aneka topeng memukau wisatawan saat Festival Babukung |
Sementara itu Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kalteng Guntur Talajan menjelaskan, FBIM 2019 merupakan satu-satunya event yang masuk dalam 100 Calender of Event Wonderful Indonesia (CoE WI). “FBIM 2019 akan dijadikan momentum untuk mempromosikan potensi wisata budaya serta meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kalteng yang tahun ini ditargetkan mencapai 553.000 wisatawan,” harap Guntur Talajan (ma).
Foto: Dok. Kemenpar/Pemda Lamandau