Prajurit Kodam XVI Asah Terus Uji Terampil Perorangan

Ambon ( IndonesiaMandiri ) - Dalam rangka menguji kesiapan oprasional Prajurit, Kepala Seksi Tata Urusan Dalam (Kasi Tuud) Pendam, Mayor Inf...

Ambon (IndonesiaMandiri) - Dalam rangka menguji kesiapan oprasional Prajurit, Kepala Seksi Tata Urusan Dalam (Kasi Tuud) Pendam, Mayor Inf Kismanto membuka kegiatan Uji Terampil Perorangan (UTP) Umum Pendam XVI/Pattimura, bertempat di Lapangan Kompi Pengawal Denmadam XVI/Pattimura (29/3).

Dalam keterangan persnya Kasi Tuud menyampaikan, Kegiatan UTP Umum merupakan program rutin yang wajib dilaksanakan setiap tahun. Namun bukan berarti bahwa latihan ini hanya bersifat seremonial semata. Tetapi UTP Umum merupakan tahap latihan untuk menguji keterampilan perorangan dari materi yang telah diperoleh dan dilatihkan pada tahap Latorsar (Latihan Perorangan Dasar) seperti, Teknik Tempur Dasar, Navigasi Darat, Pengetahuan Senjata Ringan dan Materi umum yang berpedoman pada Buku Petunjuk Umum Prajurit ( BPUP ) dari tingkat kecakapan satu sampai dengan tingkat kecakapan tujuh.

Dengan mengasah terus UTP, maka semua tingkat kecakapan tersebut diperuntukkan bagi para Bintara dan Tamtama, dan BPUP tersebut merupakan buku petunjuk standarisasi yang dikeluarkan oleh Markas Besar TNI AD guna menjamin kesamaan penguasaan materi perorangan. “Sehingga hasil yang di capai dapat digunakan sebagai acuan dan bahan evaluasi dalam pelaksanaan latihan kelompok yang harus dilaksanakan pada tahap latihan berikutnya sesuai kalender latihan satuan” ujar Mayor Kismanto.

Tujuan dari Latihan UTP Umum ini antara lain untuk menguji prajurit dalam melaksanakan tugas sesuai jabatan dalam rangka mendukung tugas pokok satuan, didapatnya suatu data kuantitatif yang valid tentang pemahaman dan penguasaan prajurit terhadap pengetahuan dan keterampilan umum serta jabatan sesuai tingkat keterampilannya untuk kepentingan personel dan pembinaan latihan. Oleh karena itu, kegiatan ini harus dilaksanakan dengan sungguh–sungguh dengan mengerahkan segenap keterampilan dan kemampuan yang dimiliki, serta mengutamakan faktor keamanan personel dan materiil, sehingga kegiatan UTP Umum dapat merefleksikan motto,  “Prajurit Sejati, Profesional dan di Cintai Rakyat”.

Pelaksanaan UTP Umum diikuti oleh seluruh prajurit golongan Bintara dan Tamtama Pendam XVI/Pattimura dan bertindak sebagai penguji materi adalah Para Perwira Pendam dengan materi UTP yang sudah disiapkan sesuai dengan Rencana Garis Besar (RGB) yang berpedoman pada Buku Petunjuk Penyelenggaraan UTP Umum (ltp).

Foto: Pendam16

Nama

Advertorial,13,Alutsista,261,Arsip,87,Artikel,2,ATHG,394,Bela Negara,343,Bencana Alam,1,Berita Duka,3,Bilateral,15,Bisnis,135,Budaya,4,Covid-19,22,Daerah,4,Ekonomi dan Bisnis,192,Ekonomi Politik,4,Ekraf,23,Energi,1,Footer,3,Gaya Hidup,70,Gotong Royong,2,Hankam,1,Hidup Sehat,133,Hipertensi,6,Internasional,498,IPTEK,19,Jendela Nusantara,243,Kata Bijak,7,Kegiatan Sosial,3,Kode Etik,1,Lingkungan,343,Literasi,2,Logika Berfikir,11,Maritim,5,Militer,62,Obat Alami,6,Olahraga,32,Opini,12,Pahlawan Kemerdekaan,2,Pariwisata,10,Pendapat,2,Pendidikan,10,Pesona Nusantara,440,Politik,1,Ragam,318,Sastra Budaya,7,SDA,8,SDM,425,Sehat,55,Sejarah,28,Seni Budaya,11,Sosial Budaya,2,Sosok,12,Tani Darat,123,Tani Laut,94,Teras Indonesia,531,TNI-POLRI,17,Transportasi,217,UMKM,3,Wacana,2,Wawancara,4,Wisata,11,
ltr
item
INDONESIA MANDIRI | Berita Indonesia Mandiri: Prajurit Kodam XVI Asah Terus Uji Terampil Perorangan
Prajurit Kodam XVI Asah Terus Uji Terampil Perorangan
http://indonesiamandiri.id/wp-content/uploads/2017/03/170330-1-Kodam-XVI-Asah-Terus.png
INDONESIA MANDIRI | Berita Indonesia Mandiri
https://www.indonesiamandiri.web.id/2017/03/prajurit-kodam-xvi-asah-terus-uji.html
https://www.indonesiamandiri.web.id/
https://www.indonesiamandiri.web.id/
https://www.indonesiamandiri.web.id/2017/03/prajurit-kodam-xvi-asah-terus-uji.html
true
8310179826723655374
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy